Trentech.id Logo
No Result
View All Result
  • Login
  • Register
  • Terbaru
  • Berita
  • Startup
  • Bisnis
  • Learn
  • Games
  • Blockchain
  • Gadget
  • Terbaru
  • Berita
  • Startup
  • Bisnis
  • Learn
  • Games
  • Blockchain
  • Gadget
Logo Trentech.id
No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Berita
  • Startup
  • Bisnis
  • Learn
  • Games
  • Blockchain
  • Gadget

Sukseskah Twitter “Berevolusi” dari Media Sosial Menjadi Platform Berita?

29 September 2016
in News

Selama ini Twitter selalu dikenal sebagai aplikasi media sosial. Itulah mengapa mereka terus dibanding-bandingkan dengan Facebook dalam hal fitur maupun jumlah pengguna. Beberapa pengguna mereka pun seperti punya keharusan untuk berbagi pengalaman sehari-hari, layaknya yang mereka lakukan di Facebook.

Secara perlahan, Twitter ingin mengubah persepsi yang kini telah begitu melekat di mata pengguna, perusahaan yang ingin beriklan, hingga para investor mereka. Hal itu mereka buktikan dengan mengubah kategori aplikasi mereka di App Store, dari kategori media sosial menjadi kategori berita pada bulan April 2016 lalu.

Ya, Twitter ingin memosisikan diri mereka sebagai aplikasi berita. “Ini bukan sebuah perubahan bisnis (pivot), justru inilah jati diri kami selama ini,” ujar Leslie Berland, CMO Twitter.

Hal inilah yang kemudian mendorong Twitter untuk menghadirkan siaran langsung berbagaievent penting. Mereka rela membayar sejumlah uang agar bisa menayangkan kejuaraan tenis bergengsi Wimbledon, hingga konvensi nasional Partai Republik dan Demokrat di Amerika Serikat.

Mereka bahkan telah menjalin kemitraan untuk menayangkan liga bisbol MLB, kompetisi hoki NHL, hingga menayangkan kejadian-kejadian penting (highlight) di liga sepak bola Inggris (Premier League) secara langsung. Twitter pun telah mendapat izin untuk menyiarkan tayangan berita dari Bloomberg.

Pada tanggal 15 September 2016 yang lalu, mereka berhasil menayangkan salah satu siaran olahraga paling populer di Amerika Serikat, yaitu kompetisi american football NFL. Siaran langsung yang menampilkan pertandingan antara Buffalo Bills melawan New York Jets tersebut bisa diakses secara gratis, dan diklaim berhasil menarik 2,1 juta penonton di seluruh dunia.

Meski masih jauh dari angka 48,1 juta orang yang menonton pertandingan tersebut secara langsung di televisi, namun hal ini tetap merupakan prestasi tersendiri bagi Twitter.

Satu-Tahun-Periscope-featured-image

“Para pengguna telah membicarakan pertandingan seperti ini di Twitter. Kami pun berpikir bagaimana kami bisa mendorong percakapan tersebut dengan cara menghadirkan tayangan yang memang mereka perbincangkan di platform yang sama,” ujar Anthony Noto, CFO Twitter.

Hal ini pun diamini oleh Executive VP bidang media dari NFL, Brian Rolapp, yang memutuskan untuk memberikan hak siar kepada Twitter. “Kami ingin “menggaet” lebih banyak pengguna mobile. Menurut data, 7 dari 10 penggemar NFL memang tetap menggunakan perangkat mobile ketika menonton siaran langsung, salah satunya dengan mengakses Twitter,” ujar Rolapp.

Perubahan yang dilakukan Twitter ini pun seolah menjadi puncak dari penambahan berbagai layanan video yang mereka lakukan beberapa tahun terakhir. Di tahun 2012 mereka mengakuisisi Vine, yang dilanjutkan dengan akuisisi terhadap Periscope di awal tahun 2015. Kedua pembelian itu bahkan mereka lakukan sebelum kedua startup tersebut meluncurkan produk mereka.

Menarik untuk ditunggu apakah perubahan Twitter dari platform media sosial menjadi platform berita dan tayangan siaran langsung ini benar-benar bisa membawa banyak pengguna. Hal ini jelas menjadi semakin berat karena pesaing mereka, Facebook dan YouTube, juga tengah fokus menghadirkan fitur siaran langsung. [tia/ap]

Berikan rating

Follow Trentech.id di Google News, Klik DI SINI

Tags: facebookperiscopetechinasiatwitteryoutube
1.4k
VIEWS
Previous Post

Startup Kamu Mengalami Ini? Lakukan Pivot

Next Post

3 Kata-Kata Ini Pantang Diucapkan Oleh Founder Startup, Apa Saja?

Related Posts

mata uang digital won

Bank Sentral Korea Selatan Uji Coba Won Digital untuk 100 Ribu Warga

24 March 2025
1.4k

Bank of Korea (BOK), bank sentral Korea Selatan, siap menggebrak dunia keuangan dengan uji coba Central Bank Digital Currency (CBDC)...

zakat dengan kripto

Malaysia Negara Pertama Terima Zakat dengan Crypto

11 March 2025
1.4k

Malaysia mencatat sejarah sebagai negara pertama di dunia yang menerima zakat melalui cryptocurrency. Pusat Pengumpulan Zakat-Majelis Agama Islam Wilayah Federal...

trump bitcoin

Trump Teken Perintah Eksekutif Cadangan Bitcoin Strategis: Langkah Besar AS di Dunia Kripto

7 March 2025
1.4k

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, resmi menandatangani perintah eksekutif untuk membentuk Cadangan Bitcoin Strategis pada Kamis, 6 Juni 2025. Keputusan...

Terpopuler

  • 1140-hiden-dangers-of-wi-fi.imgcache.rev.web.1100.633-832458b3

    3 Cara Memutus Koneksi Orang Lain dari Jaringan Wi-Fi Anda

    1005 shares
    Share 402 Tweet 251
  • 8 Contoh Pitch Deck Startup yang Bisa Kamu Pelajari

    2449 shares
    Share 979 Tweet 612
  • 16 Jenis Saham: Panduan Lengkap Memahami Dunia Investasi

    587 shares
    Share 235 Tweet 147
  • HP Nokia Edge 2022 Mirip Iphone 13, Cek Harga dan Spesifikasi

    316 shares
    Share 126 Tweet 79
  • Penyebab Zenius Tutup Setelah 20 Tahun Beroperasi

    213 shares
    Share 85 Tweet 53
  • Prompt ChatGPT untuk Designer

    161 shares
    Share 64 Tweet 40
  • Malaysia Negara Pertama Terima Zakat dengan Crypto

    110 shares
    Share 44 Tweet 28
  • Inilah 15 Skin Paling Keren di Mobile Legends

    330 shares
    Share 132 Tweet 83
  • Inilah 5 Hacker Indonesia Level Dewa yang Diakui dan Ditakuti Dunia

    281 shares
    Share 112 Tweet 70
  • Ini Dia 5 Layanan Pembuat Aplikasi Mobile Tanpa Perlu Bisa Coding

    122 shares
    Share 49 Tweet 31

About . Contact . Partnership . Google News . Telegram

Trentech.id adalah situs yang menyajikan konten tentang startup, bisnis, game, event, hingga informasi pekerjaan. Trentech berusaha memberikan konten yang berkualitas untuk para pembacanya agar dapat menjadi rujukan utama mengenai dunia teknologi pada khususnya. Tim trentech terdiri dari orang – orang yang berkompeten dibidangnya, dan akan selalu mendukung karya – karya terbaik anak bangsa dengan memberikan kesempatan seluas-luasnya untuk para startup agar dapat publish karyanya di trentech.

Trentech ID

  • About
  • Contact
  • Advertising
  • Privacy Policy
  • Sitemap

Tools

  • Harga Crypto Terbaru
  • Cek Ongkir
  • Cek Resi
  • Cek Domain

Welcome Back!

Sign In with Facebook
Sign In with Google
OR

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Sign Up with Facebook
Sign Up with Google
OR

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
  • Login
  • Sign Up
About . Contact . Partnership . Google News