Git adalah version control system yang digunakan para developer untuk mengembangkan software secara bersama-bersama. Fungsi utama git yaitu mengatur versi dari source code program anda dengan mengasih tanda baris dan code mana yang ditambah atau diganti.
Git ini sebenarnya memudahkan programmer untuk mengetahui perubahan source codenya daripada harus membuat file baru seperti Program.java, ProgramRevisi.java, ProgramRevisi2.java, ProgramFix.java. Selain itu, dengan git kita tak perlu khawatir code yang kita kerjakan bentrok, karena setiap developer bias membuat branch sebagai workspacenya. Fitur yang tak kalah keren lagi, pada git kita bisa memberi komentar pada source code yang telah ditambah/diubah, hal ini mempermudah developer lain untuk tahu kendala apa yang dialami developer lain.
Perintah Dasar Git
Untuk mengetahui cara menggunakan Git, berikut perintah-perintah dasar git:
- Git init : untuk membuat repository pada file lokal yang nantinya ada folder .git
- Git status : untuk mengetahui status dari repository lokal
- Git add : menambahkan file baru pada repository yang dipilih
- Git commit : untuk menyimpan perubahan yang dilakukan, tetapi tidak ada perubahan pada remote repository.
- Git push : untuk mengirimkan perubahan file setelah di commit ke remote repository.
- Git branch : melihat seluruh branch yang ada pada repository
- Git checkout : menukar branch yang aktif dengan branchyang dipilih
- GIt merge : untuk menggabungkan branch yang aktif dan branch yang dipilih
- Git clone : membuat Salinan repository lokal
[postingan number=3 tag=”coding”]
Kali ini kita akan belajar Git dan Github bersama Pak Doses Sandhika Galih melalui Channer Youtube Web Programming Unpas. Sebelum kita memulai belajar, mari kita mengenal lebih jauh sosok Pak Dosen Sandhika Galih.
Profil Sandhika Galih
Sandika Galih adalah seorang Dosen dan Content Creator dan pembuat karya Web Programming Video Tutorial. Cara dia mengajar yang sangat jelas membuat orang awam dan orang yang sudah paham menjadi lebih mengerti lagi mengenai dasar sesuatu. Tidak banyak dosen pemrograman seperti ini, dia bisa menjelaskan rumitnya bahasa komputer (pemrograman) menjadi bahasa “manusia”. Ya bahasa manusia, karena tidak sedikit pengajar yang menjelaskan rumitnya sesuatu dan setelah dijelaskan justru makin rumit. Sandhika Galih merupakan lulusan S2 ITB dan S1 Unpas dan kini mengajar sebagai dosen teknik informatika.
[postingan number=3 tag=”programmer”]
Belajar Git dan Github
Git dan Github berbeda, singkatnya git adalah mesinnya dan github adalah aplikasi yang di dalamnya menggunakan git. Aplikasi git tidak hanya Github, ada juga Gitlab, Bitbucket, dan lain sebagainya. Yuk kita simak saja serial belajar git dan github dari Sandhika Galih.
Video Tuorial Belajar Git dan Github
[mks_accordion]
[mks_accordion_item title=”#1 APA ITU GIT & GITHUB?”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#2 BEKERJA DENGAN GITHUB”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#3 GITHUB : BRANCH”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#4 GITHUB : FORK”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#5 BEKERJA DENGAN GIT”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#6 GIT BRANCH & MERGE”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#7 GIT MERGE CONFLICT”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#8 GIT REMOTE”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#9 GITHUB PAGES / NGOBAR#12″]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#10 MULTIPLE REMOTES”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#11 REMOTE BRANCH”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#12 GITIGNORE”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#13 GIT REBASE”]
[/mks_accordion_item]
[mks_accordion_item title=”#14 GIT & WEB HOSTING”]
[/mks_accordion_item]
[/mks_accordion]
[postingan number=3 tag=”hacker”]
Setelah belajar git dan github dari tutorial video di atas, semoga kita menjadi lebih mengerti lagi Apa itu git, perbedaan git dan github, dan konsep-konsep dasar git. Silahkan bagikan dan berikan komentar jika kamu terinspirasi dari Video-video tutorial Git ini.