Ada yang menarik dari trending topik twitter pagi ini. Telkomsel muncul menjadi topik yang paling diperbincangkan hangat di media sosial ini. Penyebab warganet membicarakan brand telekomunikasi ini karena websitenya sudah di hack oleh hacker yang menilai tarif internet terlalu mahal. Hal ini terlihat dari tampilan tulisan yang muncul dalam situs pencarian dengan keyword ‘Telkomsel’.
Momentum ini dimanfaatkan oleh para warganet menyampaikan pandangannya terhadap perusahaan jasa telekomunikasi ini, bahkan tidak banyak dianataranya mendukung dan berterimakasih kepada sang hacker.
“Yg ngehack web Telkomsel. Kamu terbaek wkwkwk” kcauan @ovimeilia
“Harapan pengguna Telkomsel sepertinya sudah diwakili sama hacker ya. Saya pernah ngarep gitu juga pas make si merah.” Kicauan @antoagustian
Bahkan sampai ada warganet yang ingin mengirimkan karangan bunga sebagai bentuk mengucapkan terima kasih kepada si hacker.
“Mau ngirim papan bunga ucapan terima kasih ke hacker yg udah jujur ke @Telkomsel kemana ya? #telkomsel #telkomseldihack” kicauan @Deny_Oy
Tapi ada juga yang tidak mempermasalahkan tentang tarif internet mahal dari telkomsel.
“Bukan Telkomsel yang mahal, duit lo yg kurang” kicauan
“Gw sih ga bela telkomsel ya, dia punya std dlm memberikan pelayanan. Termasuk harga jual paket2nya. Lo butuh ya silakan beli, ga ya udah. “ Kicauan @mamaciaa [rs]